KISAH INSPIRATIF : ALUMNI POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK SUKSES MEMBANGUN KARIER DI KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

Image

by ully sartika 15 jam yang lalu 0 comments 62 views

Pontianak, Humas Polnep - Kisah inspiratif datang dari Politeknik Negeri Pontianak (Polnep). Maulidwan Sabri, merupakan alumni Jurusan Ilmu Kelautan dan Perikanan Program Studi Teknologi Penangkapan Ikan tahun 2015, kini sukses berkarier dan memberikan kontribusinya untuk melindungi ekosistem laut dan meningkatkan kesejahteraan nelayan di Kementerian Kelautan dan Perikanan Pontianak. 

Maulidwan Sabri saat ini menjabat sebagai Pengawas Perikanan Terampil atau Juru Mudi Kapal Pengawasan Hiu Macan 01 di Kementerian Kelautan dan Perikanan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Pontianak. Langkah Maulidwan Sabri menuju karier sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) pengawas perikanan diwarnai perjuangan. Memulai kariernya menjadi pegawai kontrak dari tahun 2016 hingga 2022, ia membuktikan bahwa ketekunan adalah kunci kesuksesan. Kegagalan tak membuatnya patah semangat, justru menjadi motivasi untuk terus mencoba hingga mimpi tersebut tercapai. 

"Dalam perjalanan karier saya tentunya pernah mengalami kegagalan, salah satunya saat mengikuti tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 4 kali. Namun, saya tidak putus asa dan terus berusaha untuk terus belajar. Karena kegagalan adalah bagian dari proses belajar sehingga kita harus terus berusaha dan jangan menyerah sampai impian tercapai," ujarnya saat diwawancarai tim Humas Polnep.

Ia juga menambahkan bahwa kesuksesan tidak hanya mengenai pencapaian pribadi, tetapi juga tentang bagaimana kita dapat memberikan dampak positif bagi orang lain. "Keinginan untuk menciptakan pengaruh positif bagi masyarakat dan negara menjadi motivasi utama saya, serta menjadi panutan yang baik bagi anak dan adik," kata Maulidwan Sabri.

Semasa kuliah di Politeknik Negeri Pontianak (Polnep), Maulidwan Sabri merupakan mahasiswa yang aktif dalam mengikuti organisasi. Beliau terlibat dalam berbagai kegiatan organisasi kemahasiswaan, seperti Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), Imsah, Drum Band, dan Silat. Melalui kegiatan tersebut, ia dapat mengembangkan kemampuannya dalam berkomunikasi, bekerja sama dalam tim, dan kepemimpinan. Selain aktif berorganisasi, Maulidwan Sabri menunjukan dedikasi yang kuat untuk mengembangkan keterampilannya dalam penggunaan alat navigasi serta memperdalam tentang peraturan perundang-undangan di sektor perikanan. 

"Pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama kuliah di Politeknik Negeri Pontianak sangat berharga dalam perjalanan karier saya. Dukungan dari para dosen dan lingkungan kampus berhasil membentuk karakter seseorang untuk terus belajar hingga tercapainya masa depan yang cemerlang," ungkapnya. Selain itu, ia berpesan kepada mahasiswa untuk gigih mengejar tujuan, berani mencoba hal baru, terus belajar dari pengalaman, dan tidak gengsi dalam mencari pekerjaan tetapi tetap fokus pada tujuan utama.

Kisah sukses Maulidwan Sabri diharapkan dapat memotivasi para mahasiswa yang ada di Indonesia khususnya Politeknik Negeri Pontianak untuk terus berprestasi dan berkontribusi dalam membangun negeri, khususnya dalam memajukan sektor kelautan dan perikanan yang siap saing secara global.

Tags: No Tags

0 Comments


Leave a Comment

Recent Posts